Tuhan menemukan kita, aku bahagia bisa mengenalmu. Tapi ternyata Tuhan menemukan kita dalam jalan yang tidak aku inginkan. Aku ingin selalu didekatmu, mendekapmu saat kau terombang-ambing dalam kegelisahan. Aku ingin selalu ada bagaimanapun keadaanmu.
Yang aku inginkan adalah sebagai seorang kekasih untuk dirimu. Aku bisa mendekapmu, selalu ada disampingmu, tapi hanya sebagai seorang sahabat.
Aku penjarakan egoku dan mencoba menerima pemberian tuhan penuh syukur. Aku masih bisa melihatmu, aku bisa menjagamu, cukup membuatku tersenyum.
Karena Aku Sayang Kamu.
Aku pun tahu, aku tak boleh berharap lebih darimu. Tapi aku tidak bisa berbohong karena rasa cinta dan sayangku tulus untukmu.
Cinta tak harus memiliki. Tadinya aku tak percaya, tapi sebisa mungkin aku bisa mengerti. Cinta adalah memiliki dengan cara yang lain. Cintaku bisa memilikimu meski hanya sebatas ini.
Aku tak mau melihatmu sedih, apalagi karena aku. Aku akn menyesal seumur hidup apabila membuatmu sedih. Aku hanya ingin kau mendapat yang terbaik. Tuhan menemukan kita dengan orang yang salah sebelum menyatukan kita dengan orang pilihanNya. Percayalah!!
Orang bilang merah itu cinta. Aku percaya kalau hitam pun cinta. Cinta yang tetap mencintai meski kita bukan orang yang mereka pilih. Aku tak tahu kapan kau akan meninggalkanku, tapi suatu saat kau akan meninggalkanku. Bukan karena tak menyayangiku. Tapi inilah jalan terbaik yang dipilihkan Tuhan untukku, untukmu, dan untuk orang-orang yang ada di dekat kita semua.
Jaga dirimu! Jaga juga semua yang telah kamu miliki yang Tuhan percayakan padamu. Jangan biarkan dirimu kecewa dengan keputusan yang telah kau ambil.
Take care honey!
See you in heaven my lovely prince.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus